-->

Cara Mencegah Sakit Gigi Yang Paling Mudah Dan Manjur

Cara mencegah sakit gigi berikut ini terbukti efektif. Caranya mudah anda cukup membiasakannya sehari - hari.

Cara mencegah sakit gigi sebenarnya tidak rumit, namun hal - hal yang sederhana yang seharusnya menjadi kebiasaan ini tidak jarang terlupakan. Inilah yang mengakibatkan bibit penyakit gigi menjadi lebih mudah berkembang. Bahkan secara nyata menjadi penyebab sakit gigi yang tidak kita sadari.


CARA MENCEGAH SAKIT GIGI

Berikut ini adalah beberapa cara mencegah sakit gigi yang mudah dan dapat kita lakukan :

1. Gosok gigi teratur. Ini adalah cara merawat gigi yang harus menjadi kebiasaan. Aktifitas ini adalah cara mencegah sakit gigi yang standar dan sangat dianjurkan. Teratur menggosok gigi juga membantu mencegah sakit gigi. Sisa-sisa makanan, kuman, bakteri, bau mulut dan sejenisnya dengan mudah dapat hilang dengan gosok gigi secara teratur. Minimal 2 kali dalam sehari pada waktu setelah sarapan pagi dan ketika akan tidur.

2. Teknik gosok gigi yang benar. Menggosok gigi memang menjadi salah satu cara mencegah sakit gigi, namun harus dilakukan dengan teknik dan cara yang benar. Biasanya menggosok gigi bagi kebanyakan orang adalah dari samping kanan ke kiri. Cara yang benar adalah dari atas ke bawah atau dari bawah gigi ke bagian atas. Baca juga : cara mengobati sakit gigi

3. Jagalah selalu kebersihan dan kesehatan gigi dan rongga mulut dengan cara rajin menggosok gigi (setidaknya 2 kali sehari) dan berkumur-kumur dengan obat kumur (cairan pembersih mulut) yang mengandung antikuman.

4. Kurangi konsumsi gula. Bagi anda penggemar permen, cara mencegah sakit gigi yang satu ini mungkin tidak disukai. Makanan-makanan manis yang tinggi kandungan gula seperti permen, kue-kue, cokelat, dan lain-lain, dapat menimbulkan kerusakan gigi yaitu gigi berlubang. Gigi berlubang akan memicu timbulnya peradangan pada gigi sehingga menyebabkan sakit gigi.


cara mencegah sakit gigi


5. Asupan kalsium yang memadai. Kalsium yang Cukup sangat baik untuk kesehatan gigi agar tertanam kuat dalam tulang rahang karena gigi Anda akan memiliki pijakan yang kuat. Jadi, untuk mendapatkan banyak kalsium rajinlah mengonsumsi makanan dan minuman yang mengandung kalsium seperti brokoli, sarden, salmon, yoghurt, susu, dan keju.

6. Memeriksakan gigi ke dokter gigi secara teratur setiap 6 bulan sekali juga dapat membantu untuk mencegah timbulnya sakit gigi.

7. Hindari merokok. Jika anda ingin tahu cara mencegah sakit gigi, belajarlah untuk berhenti merokok. Selain terbukti menjadi penyebab berbagai penyakit lainnya seperti penyakit jantung dan kanker paru - paru, merokok juga membuat gigi anda menjadi rentan terkena sakit gigi. Merokok akan mempercepat kerusakan pada gigi Anda, disamping membuat warna gigi menjadi kuning,  juga membuat gigi anda menjadi mudah berlubang.

8. Hindari Penggunaan tusuk gigi. Hindari kebiasaan ini jika anda ingin mencegah sakit gigi. Bagi sebagian orang, tusuk gigi adalah penyelamat dan kerap digunakan sehabis makan. Penggunaan tusuk gigi lambat laun dapat memperparah gigi berlubang, memperbesar potensi makanan tersangkut dan terselip di sela-sela gigi dan bukan mustahil dapat menyebabkan infeksi. Hindari sejauh mungkin penggunaan tusuk gigi. Pilih makanan yang tidak mudah terselip atau kunyah makanan di bagian gigi yang tidak mudah tersangkut sisa makanan.

9. Cuci mulut pakai air garam. Mengapa cara ini diakui sebagai cara mencegah sakit gigi?  Satu sendok garam dilarutkan dalam segelas air putih hangat kemudian digunakan untuk berkumur membantu membersihkan sela-sela gigi dari bakteri. Cara ini juga biasanya digunakan untuk meredakan sakit gigi. Cara ainnya adalah dengan memanfaatkan air perasan jeruk nipis.

10. Menambal gigi. Cara ini juga cukup jitu agar sisa-sisa makanan tidak lagi nyangkut di lubang gigi atau sela-sela gigi. Jika tidak segera ditambal, lubang gigi akan semakin besar yang nantinya malah harus dicabut.

11. Cukupi kebutuhan Vitamin C untuk gigi anda. Vitamin C akan menjaga gusi Anda agar tetap sehat dan terhindar dari penyakit, seperti halnya sakit gigi. Vitamin C juga akan memperkuat pembuluh darah jaringan ikat yang menahan gigi di rahang. Selain itu, manfaat dari vitamin C bisa membantu mengurangi peradangan gusi. Selain anda perlu mengkonsumsi makanan yang kaya vitamin C seperti buah-buahan, kacang-kacangan, dan sayuran, Anda juga dapat meminum suplemen vitamin C untuk meningkatkan kesehatan gigi untuk mencegah sakit gigi. Ini adalah cara mencegah sakit gigi yang sangat dianjurkan.

12. Hindari makanan yang mudah tersangkut atau terselip di sela-sela gigi

Makanan seperti coklat, permen, manisan, gula, kerupuk, roti dan sejenisnya yang mudah terselip dan tersangkut di sela-sela gigi sebisa mungkin dihindari. Khusus untuk roti, sebaiknya ketika makan langsung minum air atau berkumur agar sisa makanan tidak tersangkut di sela-sela gigi.

13. Minum Air Putih yang cukup. Mungkin anda tidak menyangkan air putih menjadi cara mencegah sakit gigi. Pertama, Air membantu membersihkan  gigi anda dari sisa makanan yang tertinggal. Anda bisa melakukannya dengan berkumur setelah makan. 

14. Sering konsumsi buah-buahan segar

Sering mengkonsumsi buah dapat membantu membersihkan mulut, menghilangkan bau mulut dan membersihkan sela-sela gigi. Tidak harus mengeluarkan banyak uang untuk mengkonsumsi buah. Ada buah murah meriah dan banyak tapi sehat seperti papaya, salak, semangka dan sebagainya.

15. Menggunakan bawang putih. Bawang putih obat sakit gigi yang manjur. Bila sakit gigi mulai kambuh, Sobat dapat mengambil satu siung bawang putih, kemudian kupas. Lalu dipotong kecil-kecil dan letakkan pada bagian gigi yang sakit sekitar 5 menit. Kemudian kumur dengan air. Cara tradisional ini disamping meredakan sakit gigi juga cara mencegah sakit gigi yang efektif dan sudah dipraktekkan sejak dahulu kala.

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

-->