-->

Penyebab Gigi Kuning Padahal Rajin Sikat Gigi, Ini Faktanya

Apa penyebab gigi kuning padahal rajin sikat gigi? hal ini mungkin juga ada dalam pemikiran anda karena merasa sudah menjaga kebersihan gigi namun gigi tetap berwarna kuning.

Apa pun alasannya gigi kuning tentu bisa membuat kita kurang percaya diri, karena seseorang yang giginya kuning akan terkesan kurang menjaga kebersihan gigi. Namun ada banyak kasus dimana gigi tetap membandel warnanya kuning walaupun sudah rutin sikat gigi. Sebenarnya apa penyebab gigi kuning padahal rajin sikat gigi.

Mungkin banyak dari kita berpikir.... asalkan sudah menggosok gigi dengan rutin dua kali dalam sehari, maka gigi kita akan terlihat lebih putih. Sayangnya, kita sering mendapati meskipun kita sudah rajin sikat gigi namun gigi kita masih tetap berwana kekuningan.

Ternyata penyebab gigi kuning tidak melulu karena tidak rajin sikat gigi, ada banyak faktor lainnya yang bisa menjadi pemicu perubahan warna gigi menjadi kuning.


PENYEBAB GIGI KUNING YANG UMUM TERJADI

Beberapa hal di bawah ini bisa menjadi penyebab terjadinya perubahan warna pada gigi menjadi kuning walaupun anda sudah rajin sikat gigi :

1. Kurang menjaga kesehatan gigi.  Penyebab gigi kuning yang satu ini umum terjadi. Tidak menyikat gigi dan tidak melakukan flossing dengan benang gigi secara rutin, akan membuat gigi menjadi bernoda dan mengalami perubahan warna menjadi kuning. Menyikat gigi dan flosing harus dilakukan agar sisa makanan atau minuman penyebab noda tidak tertinggal dan menempel lama pada gigi, sehingga menjadi penyebab gigi kuning. Baca juga : cara mengobati sakit gigi

2. Merokok. Disamping merusak kesehatan secara umum, merokok bisa menyebabkan gigi kuning. Ketika ini terus berlangsung, maka noda kuning pada gigi akan menjadi permanen.

3. Kopi dan teh. Sepertinya mulai sekarang anda harus lebih bijak dalam mengkonsumsi kopi dan teh,  keduanya bisa menjadi penyebab gigi kuning karena kandungan kromogennya yang tinggi, kopi pun memiliki sifat asam sehingga dapat merusak gigi.

4. Kebiasaan ngemil sebelum tidur. Mungkin hal ini bisa menjadi jawaban atas pertanyaan apa yang menjadi penyebab gigi kuning padahal sudah rajin menyikat gigi. Pada malam hari, produksi air liur yang cenderung lebih lambat di malam hari, khususnya saat tidur, yang tentu akan membuat proses pembersihan sisa makanan pada gigi secara alami menjadi tidak maksimal inilah yang pada akhirnya menyebabkan gigi kuning.

penyebab gigi kuning padahal rajin sikat gigi


5. Permen. Mengkonsumsi permen dalam jangka panjang dapat membuat perubahan warna pada gigi menjadi kuning. Hal ini dikarenakan kandungan bahan pewarna yang memang bisa merusak gigi, salah satunya adalah mengakibatkan perubahan warna gigi.

6. Wine. Bagaimana ini menjadi penyebab gigi kuning? walaupun anda rutin gosok gigi, minuman ini menjadi penyebab gigi kuning. Kandungan kromogen dan tanin menjadi penyebab gigi kuning.

7. Minuman berkarbonasi. Siapa sangka minuman segar ini menjadi penyebab gigi kuning, padahal sudah rajin sikat gigi. Minuman bersoda yang berwarna gelap bersifat asam dan kaya akan kromogen, inilah yang menjadikan minuman berkarbonasi menjadi pemicu gigi kuning.

8. Kebiasaan mengkonsumsi minuman berenergi. Minuman bersenergi memiliki dampak negatif, salah satunya adalah bisa membuat gigi menjadi kuning. Kandungan minuman berenergi yang cenderung asam dan merusak enamel gigi, yang pada akhirnya membuat gigi menjadi kuning.

Buah berwarna terang. Buah memang bagus untuk kesehatan, namun waspadai efek negatif dari buah, karena dapat meninggalkan noda kuning pada gigi . Bukan hanya buahnya, makanan olahan dari buah-buahan tersebut, seperti jus atau kue, berpotensi sama. Buah-buahan kategori ini antara lain, bluberi, tomat, blackberry, cranberry, ceri, anggur. Kesemuanya bahan buah tersebut dapat menjadi penyebab gigi kuning permanen.

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

-->